Postingan

Menampilkan postingan dari Juni, 2022

Lennon - David Foenkinos

Gambar
Sabtu 25 Juni kemarin adalah jadwal pertemuan Club Lecture. Pertemuan terakhir untuk musim ini. Libur musim panas, lalu mulai Club lagi nanti bulan Oktober. Insya Allah. Semoga tak ada halangan... Kali ini, buku yang dibahas adalah Lennon karya David Foenkinos. Penulis yang sempat saya jumpai 24 Mei yang lalu, yang dengan baiknya membubuhkan tanda tangannya pada kedua buku yang saya beli. Satu di buku terbarunya Numero deux, yang itu ceritanya lain kali kalau sudah selesai membaca saja, dan satu lagi buku Lennon yang saya beli dalam versi pocket, yang membuat saya sungkan untuk meminta tanda tangannya tapi ternyata penulisnya menawarkannya sendiri... Kisah Hidup John Lennon Ya! Lennon di sini adalah John Lennon. Artis penyanyi, pencipta lagu, dan anggota grup The Beatles... Cerita dimulai dari kelahiran Sean Ono Lennon, putra dari John dengan istrinya Yoko Ono, yang membuat John merasakan perlunya berkonsultasi dengan psikolog. Dimulailah curahan hatinya, meneritakan kebahagiaan sekali

Semua Ikan di Langit - Ziggy Zezsyazeoviennazabrizkie

Gambar
Sebelumnya, saya sudah jatuh cinta pada Jakarta Sebelum Pagi, yang saya baca atas rekomendasi seorang teman Klipers. Lalu saya mencari buku-buku Ziggy Zezsyazeoviennazabrizkie --kalau ada salah cetak, itu bukan salah saya. Saya hanya copy-paste saja!-- yang lain di iPusnas... Setelah mengantri lama, saya dapatkan Di Tanah Lada, yang  kalau tahu endingnya, sepertinya lebih baik saya nggak baca  saja... Tapi toh saya tidak kapok. Tetap saja saya biarkan antrian Semua  Ikan di Langit.  Dan senang sekali saat mendapatkannya setelah menunggu sekian waktu lagi! Sebelum membacanya, saya tahu bahwa novel ini memenangi Sayembara Menulis Novel Dewan Keseniaan Jakarta pada tahun 2016. Tertulis jelas di sampul depannya. Saat sudah mendapatkan giliran meminjam, barulah saya bisa mengakses sampul belakangnya.  Di sana dituliskan bahwa karena adanya perbedaan mutu yang tajam, panitia tidak memilih pemenang ke dua ataupun ke tiga!!!   Wah, jadi makin semangat membacanya, kan!? Bus Damri Buku ini berce